
Foto bersama Kepala Museum dan staf bersama Tim Pengkaji, (Dok. Museum, 31/01/2025)
Museum Gorontalo, Jumat (31/01/2025). Rapat kajian Arkeologi awali kegiatan Museum Gorontalo tahun 2025. Tujuan Kajian dilaksanakan yaitu menganalisis nilai arkeologis, sejarah, biologis, geologis dari kerangka manusia Oluhuta serta menggali potensi koleksi dalam edukasi dan pelestarian budaya lokal. Kajian Arkeologi akan difokuskan pada kerangka manusia Oluhuta yang menjadi koleksi master piece museum Gorontalo. Tim pengkaji berasal dari Universitas Negeri Gorontalo, Bapak Andris K. Malae, Bapak Naufal Raffi, Ibu Magfiratul Jannah dan Bapak Ayub Pratama Aris yang menghadiri rapat pertemuan via zoom meeting. Rapat dibuka oleh Kepala UPTD Museum dan dilanjutkan dengan pemaparan oleh ketua tim pengkaji Bapak Rafi untuk memaparkan rencana kegiatan. Setelah pemaparan tim pengkaji meminta saran dan masukan. Dari hasil pertemuan pertama Tim pengkaji dengan pihak Museum Kegiatan kajian akan dilaksanakan selama 6 Bulan dari bulan februari sampai bulan juli tahun 2025. Keputusan ini telah ditentukan oleh pihak Museum kepada Tim pengkaji melalui rapat yang dilaksanakan pada ruang audio visual. Rapat kajian berlangsung dari pukul 09.00 pagi sampai dengan selesai dan ditutup dengan foto bersama kepala Museum Gorontalo dengan Tim pengkaji.